Jadwal Samsat Keliling Lamongan Terbaru – Samsat Keliling di Lamongan bisa anda jumpai di berbagai wilayah Lamongan. Tersebar di seluruh kecamatan sehingga wajib pajak mudah menjangkaunya. Terutama yang jauh dari Samsat Induk Lamongan, bisa memanfaatkan Samsat Keliling Lamongan ini.
Ada dua jadwal pelayanan Samsat Keliling Lamongan, yakni pagi dan sore hari bahkan sampai malam hari. Catat hari dan lokasi samsat kelilingnya.
Jadwal Samsat Keliling Lamongan Terbaru
Hari | Waktu Pagi (08.00 – 12.00) | Waktu Sore (16.30 – 20.00) |
Senin | Karangbinangun – Paciran | Alun-Alun Lamongan |
Selasa | Karanggeneng – Sekaran | Alun-Alun Lamongan |
Rabu | Sekaran – Paciran | Alun-Alun Lamongan |
Kamis | Kedungpring – Karanggeneng | Alun-Alun Lamongan |
Jum’at | Kembangbahu – Paciran | Alun-Alun Lamongan |
Sabtu | Mantup – Modo | – |
Samsat keliling merupakan produk unggulan dari Samsat dimana pihak samsat melakukan jemput bola dengan menjemput wajib pajak. Terbukti efektif untuk menertibkan wajib pajak denga memudahkan pembayaran pajak.
Biasanya samsat keliling ini diadakan di tempat ramai dengan moda mobil keliling yang sudah ada komputer yang terkoneksi internet. Mekanisme pembayaran di Samsat Keliling adalah pengumpulan STNK dan KTP sesuai dengan antrian. Lalu pemrosesan dilakukan oleh petugas.
Samsat keliling hanya melayani pembayaran pajak tahunan saja, tidak melayani perpanjangan stnk 5 tahunan atau ganti plat nomor. Demikian info Jadwal Samsat Keliling Lamongan Terbaru semoga bermanfaat.