Kereta Api Blora Jaya dan Ambarawa Ekspres Beroperasi Lagi selama pandemi. Sudah hampir 5 bulan kedua kereta ini tidak beroperasi melayani penumpang. Tentu penyebabnya adalah mempersempit persebaran wabah terutama pada transportasi kereta api. Kan tidak enak, bila kereta api jadi penyebab penularan wabah ini.
KA Blora Jaya merupakan kereta lokal non subsidi, seperti KA Kaligung. Rutenya Cepu Semarang pp menggunakan trainset ekonomi new image.
KA Ambarawa adalah kereta jarak menengah non subsidi Semarang – Surabya pp menggunakan trainset new image juga.
#Jadwal Kereta Api Ambarawa Ekspres
#Jadwal KA Blora Jaya Ekspres
Tiket KA Blora Jaya Cepu Semarang Rp 50.000 sedangkang tiket KA Ambarawa Cepu Semarang Rp 75.000. Tiket Ambarawa Ekspres Semarang Surabaya Rp 100.000.
Tiket bisa dipesan online mulai H-7 di aplikasi KAI Acces , Tiket,com dan Traveloka.
Saat naik KA Blora Jaya atau Ambarawa ekspres, patuhilah protokol kesehatan selama masa adaptasi kebiasaan baru dengan bermasker, cuci tangan, jaga jarak.
Gunakan pakaian lengan panjang atau berjaket dan tidak berbicara dengan penumpang lainnya di dalam kereta.
Penumpan di cek suhu badannya tidak boleh lebih dari 37.3 derajat celcius. Penumpang juga tidak sedang flu, batuk, pilek, demam karena demi kebaikan bersama. Tunda dulu bepergian apabila sedang demam.
Demikian infomasi Kereta Api Blora Jaya dan Ambarawa Ekspres Beroperasi Lagi semoga bermanfaat.